OTP SMS dan OTP WhatsApp, Apa Beda Keduanya?
One Time Password atau OTP merupakan kode verifikasi sekali pakai berupa angka yang dikirimkan melalui pesan suara atau pesan teks seperti SMS, Email, atau WhatsApp. Biasanya, kode OTP ini berupa enam digit angka yang akan hangus dalam waktu beberapa menit saja, dan hanya dapat digunakan sekali. Kode ini digunakan untuk keperluan proses autentikasi data login maupun transaksi bank.
Singkatnya, karakteristik kode OTP adalah sebagai berikut:
- Kode bersifat sangat rahasia.
- Kode hanya dapat digunakan satu kali.
- Biasanya, kode berupa angka dan karakter.
- Tidak dapat digunakan dalam durasi waktu yang panjang.
- Pada umumnya, kode digunakan untuk melindungi transaksi uang online.
Bicara soal OTP, sebagian orang mungkin masih bingung apa bedanya OTP SMS dengan OTP WhatsApp. Untuk mengetahui perbedaan keduanya, mari simak ulasan di bawah ini sampai akhir.
Apa Fungsi dan Kegunaan OTP?
Perlu diketahui, bahwa kode OTP merupakan salah satu bagian dari two way authentication (2FA) yang menambah layer proteksi data pengguna di internet. Pada umumnya, kode OTP digunakan oleh aplikasi yang mempunyai sifat rahasia dan personal seperti aplikasi dompet digital (e-wallet) dan mobile banking. Namun, kode OTP juga dapat digunakan untuk proses verifikasi transaksi e-commerce marketplace.
Selain itu, sekarang juga sudah banyak aplikasi lain yang juga menggunakan proses verifikasi OTP untuk menghindari masalah seperti pencurian data, hingga penyalahgunaan akun.
Kenapa Kode OTP Bersifat Rahasia?
Pada umumnya, kode OTP memang bersifat rahasia karena untuk menghindari penyalahgunaan akun dan juga kejahatan pembajakan kode rahasia atau yang sering juga disebut dengan OTP fraud. Kejahatan pembajakan kode rahasia OTP adalah tindakan pengambilalihan kode rahasia korban oleh pelaku kejahatan, sebagai sarana untuk eksploitasi uang elektronik atau uang di m-banking korban.
Dengan kode OTP, maka pelaku kejahatan akan dengan mudah menyalahgunakan data dan informasi yang ada pada akun korban. Untuk itu, sangat penting rasanya mengetahui cara yang paling tepat untuk melindungi data pribadi dari kejahatan OTP fraud ini, seperti:
- Selalu teliti dan waspada. Saat mendapatkan panggilan dari bank dan meminta Anda memberikan kode OTP, maka hal yang pertama kali perlu dilakukan adalah memastikan panggilan tersebut datang dari sumber yang sebenarnya. Caranya, coba lihat caller ID dari panggilan tersebut. Biasanya, bank atau perusahaan resmi tidak akan menghubungi pelanggan atau nasabahnya melalui nomor pribadi.
- Gunakan koneksi yang aman selama melakukan transaksi. Hal ini penting, sebab jika koneksi yang digunakan tidak aman, maka hacker bisa dengan sangat mudah menyalin data yang Anda masukan ke perangkat Anda.
Baca juga: 4 Cara Mendapatkan Kode OTP, Mana yang Paling Baik?
OTP SMS versus OTP WhatsApp, Mana yang Lebih Unggul?
Di Indonesia, awalnya OTP merupakan solusi untuk mengencangkan keamanan identitas pelanggan. Namun kini, OTP telah digunakan oleh sebagian besar aplikasi saat meminta registrasi.
Menerapkan sistem OTP pada bisnis, termasuk OTP SMS tentunya dapat memastikan keamanan pengguna terjamin dan aman. Tetapi sayangnya, beberapa orang menganggap bahwa OTP SMS merupakan salah satu jenis OTP yang paling lemah dari semua jenis OTP. Lantas, apa bedanya dengan OTP WhatsApp?
Perbedaan OTP SMS dan OTP WhatsApp
SMS tidak memiliki fitur enkripsi, sehingga membuatnya cukup rentan disadap. Ketergantungan SMS terhadap jaringan operator, ternyata juga dapat disadap karena secara teknis mungkin dilakukan jika celah keamanannya dieksploitasi. Selain itu, SMS juga terikat pada nomor telepon tertentu, sehingga hal ini membuatnya mudah diidentifikasi oleh penipu jika ingin melakukan rekayasa sosial.
Selain faktor keamanan, faktor biaya juga menjadi pertimbangan karena OTP menggunakan aplikasi dinilai dapat mengurangi biaya yang cukup signifikan, sementara OTP berbasis SMS memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan OTP berbasis aplikasi seperti WhatsApp.
Di sisi lain, WhatsApp menggunakan aplikasi over the top atau OTT, sehingga penggunaan OTP dengan cara ini dinilai lebih unggul karena efisiensi dan keamanan yang lebih baik daripada OTP melalui SMS. Menggunakan aplikasi OTT juga akan membuat pengiriman OTP menjadi lebih efisien. Penggunaan aplikasi OTT sebagai platform pengiriman OTP juga dinilai lebih efisien dan memakan biaya yang rendah.
Baca juga: Marak Terjadi, Begini 7 Cara Mengatasi Penipuan Kode OTP
Kenali Perbedaan OTP SMS dan OTP WhatsApp Verihubs
Verihubs menawarkan solusi verifikasi terbaik untuk bisnis Anda, yaitu Phone Number Verification yang memiliki fitur SMS Global OTP dan WhatsApp Global OTP. Dengan layanan dari Verihubs ini, Anda dapat melakukan verifikasi nomor telepon pengguna secara real-time. Skenario penggunaannya adalah untuk pendaftaran akun, transaksi atau pembayaran, hingga validasi akses perangkat.
Lantas, apa saja perbedaan SMS Global OTP dan WhatsApp Global OTP yang ditawarkan oleh Veribuhs? Apakah keduanya sama-sama unggul dan dapat diandalkan untuk bisnis Anda? Mari simak ulasannya di bawah ini.
1. SMS Global OTP
SMS Global OTP memungkinkan Anda bisa verifikasi nomor telepon pengguna secara global melalui pengiriman SMS yang andal. Jadi, silakan andalkan SMS OTP Verihubs yang simple ini untuk verifikasi hingga berbagai keperluan promosi. Dijamin, kirim pesan ke semua pelanggan dapat dilakukan dengan tarif API terbaik untuk pengiriman OTP, notifikasi, ataupun pesan promosi.
Keunggulan SMS Global OTP Verihubs adalah hemat biaya dengan deteksi anomali, verifikasi API yang dibuat untuk jangkauan skala global, pilihan pSMS yang fleksibel, >95% Delivery Rate, tersedia programmable messaging API, hingga ID pengirim yang dapat disesuaikan.
2. WhatsApp Global OTP
Dengan WhatsApp Global OTP, maka proses verifikasi akan berjalan secara lebih cepat dan hemat, dengan integrasi API yang sederhana. Dengan fitur ini, Anda bisa mengirimkan pesan secara otomatis dan melakukan verifikasi via WhatsApp. Tidak lagi bergantung dengan provider telekomunikasi, kirim OTP dan notifikasi akan terasa lebih efektif dan efisien.
Keunggulan WhatsApp Global OTP Verihubs adalah hemat biaya dengan transaksi transparan, aman dan terpercaya, tingkat pengiriman lebih tinggi, adanya program CRM, serta ID pengirim yang dapat disesuaikan dengan nama bisnis Anda dan centang hijau resmi dari WhatsApp.
Silakan Anda menghubungi kontak layanan Verihubs untuk mendapatkan informasi mengenai produk dan layanan terbaik dari Verihubs secara lebih detail. Atau, Anda juga bisa langsung jadwalkan demo sekarang!