Melakukan onboarding pada pelanggan baru yang menggunakan produk Anda merupakan hal wajib di era bisnis kekinian. Proses ini akan turut berperan besar dalam meningkatkan pengalaman pelanggan, sehingga mereka bisa lebih terikat dengan produk yang diberikan. Customer onboarding process, akan jadi bahasan utama dalam artikel kali ini.
Proses ini sendiri pada dasarnya adalah proses dimana bisnis Anda berusaha mengenalkan pelanggan baru pada sistem, layanan, dan produk yang Anda sediakan, bagaimana cara mendapatkan manfaat optimalnya, dan bagaimana produk dapat memberikan solusi dari permasalahan yang dimiliki pelanggan.
Tanpa adanya customer onboarding process, churn rate dapat meningkat, dan membuat perkembangan bisnis menjadi sulit dilakukan.
Baca Juga: Efektif! Terapkan 8 Cara Menangani Keluhan Pelanggan Ini
Proses Melakukan Customer Onboarding
Customer onboarding process sendiri sebenarnya bisa dilakukan banyak cara. Mulai dari welcome email, kemudian tutorial penggunaan produk atau jasa yang menjelaskan flow dari produk ini, email edukasi mengenai produk, hingga korespondensi.
Pada dasarnya, proses ini dilakukan dalam berbagai cara agar pelanggan yang telah mencoba dan memperoleh pengalaman pertama dalam menggunakan produk bisa merasa nyaman, dan menemukan solusi atas masalah yang dihadapinya dengan produk yang Anda berikan.
Penjelasan proses, metode yang digunakan, langkah-langkah dari awal hingga produk dapat memberikan manfaat, promo dan benefit, hingga poin penting yang harus diperhatikan dan diingat oleh pelanggan, semua disampaikan dalam alur yang nyaman diikuti, dan jelas untuk ditangkap oleh pelanggan.
Menerapkan Proses Onboarding dengan e-KYC
Pada model bisnis kekinian, customer onboarding process dilakukan bersamaan dengan proses e-KYC. Artinya, perusahaan dapat mempersingkat waktu yang diperlukan untuk mengumpulkan dan memverifikasi data pelanggan dengan praktis dan mudah.
4 Manfaat Proses Onboarding Pelanggan
Proses onboarding yang dilakukan dengan nyaman dan efektif dapat membawa beberapa manfaat jangka panjang untuk perusahaan Anda. Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut.
- Memperoleh pelanggan tetap. Pelanggan yang merasa nyaman saat proses onboarding dan menemukan solusi dari persoalannya akan menjadi pelanggan yang loyal. Mereka akan merasa lebih dekat dengan produk, karena lebih mudah memanfaatkan fitur yang ditawarkan untuk memudahkan hidup mereka.
- Meningkatkan pendapatan. Jelas, setelah pelanggan menjadi pelanggan yang loyal, pendapatan perusahaan secara berkesinambungan akan turut meningkat. Semakin banyak pelanggan loyal, maka semakin besar pula pemasukan perusahaan dalam jangka panjang.
- Perbesaran efek pemasaran melalui word of mouth. Model pemasaran WOM sebenarnya klasik, namun hingga saat ini masih efektif. Pelanggan yang nyaman secara otomatis akan menceritakan pengalamannya ini pada orang yang dikenalnya, dan secara langsung memasarkan produk yang Anda miliki. Secara otomatis, Anda memiliki ‘agen pemasaran’ yang cukup banyak untuk membantu bisnis Anda.
- Meringankan pekerjaan layanan pelanggan. Jika customer onboarding process berjalan dengan optimal, maka pelanggan akan memahami benar apa yang dapat dimanfaatkan dari produk Anda. Dengan demikian, pertanyaan yang masuk ke layanan pelanggan akan menurun, dan keluhan karena ketidakpahaman pelanggan juga tidak akan terlalu tinggi jumlahnya.
5 Manfaat Proses e-KYC saat Onboarding
Ketika dipadukan dengan cermat, maka proses ini juga akan berjalan dan memberikan manfaat optimal bagi perusahaan dan pelanggan yang Anda miliki.
- Pertama, perusahaan Anda dapat melakukan verifikasi nomor telepon yang digunakan pelanggan dengan phone number verification yang digunakan. Dengan demikian database pelanggan akan terbangun dengan lebih solid.
- Kedua, perusahaan dapat memastikan pelanggan adalah user yang valid, memiliki identitas jelas, dan bukan merupakan bot atau program yang dijalankan oleh sebuah sistem.
- Ketiga, ketika dipadukan dengan liveness detection, proses e-KYC juga berjalan lebih valid. Semakin banyak data yang dapat dikumpulkan dari pelanggan maka semakin kuat pula database yang dimiliki perusahaan.
- Keempat, solidnya database yang tersusun pada proses yang berlangsung bersamaan ini bisa membantu berbagai aktivitas pemasaran dan analisis pelanggan yang diperlukan, guna melaksanakan langkah strategis dari bisnis yang Anda kelola.
- Kelima, akurasi pencocokan data yang tinggi. Perpaduan data nomor telepon pelanggan dan data dari liveness detection yang diperoleh sistem dapat digunakan untuk mencocokan data dengan database dari dinas terkait, seperti Dukcapil. Dengan demikian, validitas database pelanggan yang Anda miliki akan benar-benar baik.
Manfaatkan Produk Verifikasi Terbaik yang Ada
Jelas, penggunaan fitur phone number verification dan liveness detection wajib dieksekusi dengan pemilihan produk terbaik. Produk ini dapat dikenali dengan ciri yang jelas, memiliki legalitas yang dapat dicek, dan memiliki akses langsung ke database milik Dukcapil sebagai lembaga paling berwenang atas database elektronik yang dimiliki.
Baca Juga: Penting! Penerapan KYC Identity Verification bagi Perusahaan
Lalu apa jawaban atas produk terbaik tersebut?
Verihubs, Hadir dengan Phone Number Verification dan Liveness Detection yang Solid!
Verihubs menjadi salah satu produk verifikasi terbaik yang bisa Anda temukan di Indonesia. Phone Number Verification yang dimiliki Verihubs dapat membantu Anda melakukan verifikasi pada nomor telepon yang digunakan pelanggan, menggunakan metode yang ditawarkan. Di waktu yang sama Liveness Detection juga dapat digunakan untuk memastikan pelanggan adalah seorang manusia asli, karena dapat memindai wajah dan ekspresi yang diberikan pelanggan dalam prosesnya. Dua produk ini dapat membantu memperlancar customer onboarding process yang dilakukan, dan memudahkan banyak proses lain. Segera hubungi layanan pelanggan Verihubs sekarang juga, dan dapatkan informasi lengkap mengenai dua produk ini!