Contoh Penggunaan AI dalam Bisnis yang Menarik untuk Disimak
Artificial Intelligence alias AI adalah simulasi dari proses kecerdasan manusia oleh mesin, khususnya sistem komputer. Penggunaan AI dalam bisnis bisa sangat menguntungkan di era teknologi seperti saat ini, kenapa bisa begitu?
Sebelumnya banyak orang yang menganggap bahwa AI sama dengan robot padahal mereka memiliki tujuan yang berbeda. Penggunaan AI bisa dilihat dengan adanya ponsel pintar, perangkat streaming media, kendaraan pintar, hingga perangkat rumah, dan lainnya.
Perlu diketahui, AI membuat mesin mengerti dan juga memahami perintah verbal, membedakan antara gambar dan teks, hingga melakukan beberapa tugas dengan hasil yang jauh lebih baik dari manusia.
3 Kemampuan AI yang Perlu Diketahui
Secara umum, sistem AI akan bekerja dengan menggunakan machine learning untuk meniru kecerdasan manusia, komputer memakai algoritma dan data historis untuk membuat prediksi. Program AI fokus pada tiga kemampuan kognitif, di antaranya adalah sebagai berikut:
- Learning Processes. Aspek pemrograman AI ini hanya berfokus pada perolehan data dan pembuatan aturan mengenai cara mengubah data menjadi informasi yang dapat ditindaklanjuti. Aturan itu disebut sebagai algoritma yang menyediakan perangkat komputasi dengan petunjuk mengenai cara menyelesaikan tugas-tugas tertentu.
- Reasoning Processes. Dalam proses ini, AI akan berfokus pada pemilihan algoritma yang tepat, di mana pemilihan algoritma yang sesuai dibutuhkan untuk mencapai hasil yang diinginkan.
- Self-Correction Processes. Aspek pemrograman AI ini dirancang secara khusus untuk menyempurnakan algoritma, di mana hal ini juga memastikan agar dapat memberikan hasil yang seakurat mungkin.
Penggunaan AI dalam bisnis sangat penting, pasalnya teknologi ini bisa memberi perusahaan pandangan pada operasi yang sebelumnya tidak disadari. Bahkan di beberapa kasus, AI juga bisa melakukan tugas yang lebih baik daripada manusia. Apalagi jika menyangkut tugas-tugas berulang dan berorientasi pada detail seperti menganalisis dokumen hukum dalam jumlah besar agar bidang yang diisi relevan dan benar.
Baca juga: Penerapan Teknologi Verifikasi Wajah di Berbagai Negara
Penggunaan AI dalam Bisnis
Pada umumnya, AI memang mampu memberikan banyak sekali keuntungan dalam operasi bisnis perusahaan. Hal ini bisa mengurangi waktu kerja untuk analisis data, memberikan hasil yang konsisten, dan agen virtual dengan layanan yang selalu tersedia.
Ada banyak sekali perusahaan yang telah menggunakan AI dalam bisnisnya, terutama bisnis besar yang memang membutuhkan teknologi untuk membantu operasional mereka. Teknologi ini sendiri bisa diterapkan pada banyak aspek dalam perusahaan, tidak hanya di satu tempat saja. Berikut ini adalah beberapa contoh penggunaan AI dalam berbagai aspek bisnis yang perlu Anda ketahui:
1. Pemasaran
Bidang pemasaran menjadi salah satu yang paling umum menggunakan AI, di mana adanya AI bisa membantu untuk mengembangkan strategi pemasaran. Tidak hanya itu saja, AI juga bisa jadi instrumen untuk melakukan eksekusi dari strategi tersebut. Bahkan AI juga bisa mengelompokkan pelanggan berdasarkan ketertarikannya atau demografi. Tentunya, ini juga akan membantu dalam menargetkan ads atau iklan berdasarkan sejarah penelusuran di internet. Kemudian selain iklan, AI juga bisa digunakan untuk chatbot.
2. Penjualan
Sementara itu pada bidang penjualan, AI akan membantu dalam meningkatkan prediksi penjualan, kebutuhan konsumen, hingga meningkatkan komunikasi. Mesin AI akan membantu tenaga penjualan profesional untuk mengatur waktu dan mengidentifikasi apa yang dibutuhkan.
3. Research and Development (R&D)
AI juga bisa menjadi alat untuk inovasi, di mana ini dapat membantu perusahaan membangun lebih dalam pengertian terhadap berbagai industri termasuk kesehatan, farmasi, keuangan, otomotif, dan lain-lain. Selain itu, AI juga bisa mengumpulkan informasi secara efisien dan akurat, hingga membantu meneliti masalah serta mengembangkan solusi.
6. Building Maintenance
Selain itu, AI juga berguna dalam pemeliharaan fasilitas gedung. Adanya otomasi bangunan dengan teknologi AI akan mempermudah untuk mengendalikan pencahayaan, sistem pemanas, sistem pendingin, penggunaan internet-of-things, dan juga sensor. Selain itu, sistem AI juga bisa menyesuaikan sistem bangunan untuk mengakomodasi jumlah penghuni, waktu, dan lain sebagainya.
7. Manufaktur
Perusahaan manufaktur pun bisa menggunakan AI untuk setiap tahap manufaktur, di mana ini bisa dimulai dari rantai pasokan sampai melacak inventaris di toko-toko. AI tidak hanya akan mengantisipasi permintaan dan mengatur produksi saja, melainkan juga sensor pada peralatan. AI dapat membantu mengantisipasi masalah yang mungkin muncul di setiap proses bisnis, dan dengan adanya sistem machine vision juga bisa membantu mendukung proses kontrol kualitas pada fasilitas manufaktur.
8. Perbankan dan Keuangan
Banyak perusahaan yang bisa menerapkan AI untuk pengurangan biaya dan operasi yang lebih efisien. Otomatisasi proses dengan AI bisa memberikan hasil yang luar biasa untuk masalah akuntansi dan keuangan perusahaan, di mana tenaga keuangan profesional bisa dibebaskan dari tugas berulang untuk fokus pada aktivitas lain. AI dalam akuntansi juga akan mengurangi kesalahan. AI bisa memberikan status real-time pada masalah-masalah keuangan organisasi karena dapat memonitor melalui NLP.
9. Pengalaman Konsumen
Ternyata penggunaan AI juga bisa meningkatkan customer experience, di mana penggunaan big data dan AI untuk meningkatkan penjualan dan hubungan pelanggan. Perusahaan bisa mengumpulkan data pembeli melalui program loyalitas.
10. Sumber Daya Manusia
AI memang bisa menggantikan peran manusia untuk melakukan tugas tertentu, karena AI dapat membantu meningkatkan efisiensi dan menghemat uang dengan mengotomatiskan tugas berulang. AI juga bisa membantu departemen sumber daya manusia dalam pengambilan keputusan berbasis data, di mana ini juga bisa mempermudah penyaringan kandidat dan proses rekrutmen.
Baca juga: Teknologi Analisis Wajah Unggulan, Intip Bagaimana Cara Kerjanya!
Salah satu teknologi yang bisa membantu Anda untuk mengembangkan bisnis adalah Verihubs. Verihubs menawarkan berbagai pilihan produk dan fitur unggulan untuk segala kebutuhan bisnis Anda dalam hal verifikasi.
Perlu Anda ketahui bahwa Verihubs adalah perusahaan berbasis Saas (software-as-a-service) yang menyediakan solusi lengkap bagi kepatuhan dan keamanan bisnis digital perusahaan di Indonesia, termasuk perusahaan Anda. Cek informasi selengkapnya di sini sekarang juga!